Seringkali kita dalam membuat tabel di database menggunakan pola Auto Increment pada bagian Primary Key. hal ini memudahkan kita karena kita tidak perlu men-define angka saat memasukkan suatu baris data ke database, cukup membiarkannya bernilai NULL.

Pada Mysql mudah saja kita mendefinisikannya, pada sql query kita tinggal menambahkan keyword AUTO INCREMENT pada kolom yang diinginkan. Apalagi bila menggunakan aplikasi seperti PHPMyadmin, kita tinggal kasih check pada atribut kolom yang diinginkan.

Lalu bagaimana dengan penerapannya di SQL Server..? Ternyata SQL Server tidak mengenal keyword AUTO INCREMENT. Keyword tersebut adalah milik Mysql. Pada SQL Server keyword untuk melakukan AUTO INCREMENT adalah IDENTiTY. Perhatikan contoh penggunaannya pada query dibawah ini :

 CREATE TABLE tbl_kota  
 (  
   id int IDENTITY(1,1) NOT NULL PRIMARY KEY,  
   nama varchar(50) NOT NULL,  
   luas varchar(10),  
   penduduk varchar(10)  
 )  
Setelah di Execute query tersebut di SQL Server, kolom 'id' akan menjadi PRIMARY KEY dengan value yang AUTO INCREMENT.

Baca juga di blog ini :
Bisnis Internet untuk Pemula yaitu Paid to Click / Klik dapat Uang

0 komentar